Kamis, 14 Mei 2020

Resep Bakwan Jagung Crispy Kriuk Gurih-Gurih Nyoi

Menikmati bakwan jagung yang gurih dan garing selagi masih hangat saat buka puasa tentu sangat nikmat.

Bakwan jagung memang mudah dijumpai di hampir semua penjual gorengan maupun takjil. Tapi alangkah lebih lezat dan nikmat membuat bakwan jagung sendiri dengan resep rahasia untuk buka puasa.


Selain lebih lezat, bakwan jagung buatan sendiri juga dijamin lebih sehat. Nah, sudah tahu bagaimana cara membuat bakwan jagung yang enak dan garing?

Simak resep bakwan jagung berikut:

Bahan:

150 gram tepung terigu

½ butir kuning telur ayam

1 batang wortel parut kasar

50 gram tauge

1 batang daun bawang iris halus

1 buah jagung manis dipipil

2 siang bawang putih haluskan

½ sdt garam

Sejumput penyedap rasa

¼ sdt kaldu bubuk

¼ sdt merica

Minyak untuk menggoreng

Sejumput gula pasir

100 ml air

Cara membuat:

1. Campurkan semua bahan kecuali air ke dalam wadah besar, aduk rata.

2. Tuangkan air sedikit demi sedikit sampai tingkat kekentalan yang diinginkan. Jika terlalu kental, maka bakwan akan lembek. Jadi pastikan air yang dimasukkan ke dalam adonan tidak berlebihan.

3. Selanjutnya goreng bakwan sayur ke dalam minyak yang sudah dipanaskan. Anda bisa mencetaknya bulat-bulat atau langsung dimasukkan saja ke wajan.

4. Goreng hingga kuning kecokelatan dan matang. Angkat, sajikan selagi hangat.

Bagaimana, mudah bukan mempraktikkan resep bakwan jagung crispy untuk hidangan buka puasa. Selamat mencoba…

Rabu, 16 Juli 2014

MIMI FOODS

MIMI FOODS



Foods usaha di bidang makanan ini telah memulai usahanya sejak 5 tahun lalu. Nama Mimi foods sendiri diambil dari nama panggilan pemiliknya. Ia dipanggil dengan sebutanMimi. Usaha ini melayani pemesanan makanan. Baik snack maupun makanan pokok. Untuk snack biasanya banyak yang memesan berupa sosis goreng, sosis basah, arem-arem an lain-lain. Kalau makanan pokok bisa berupa nasi gudek, nasi kuning, nasi goreng, ataupun sesuai selera pemesan. Selain itu ada juga sop matahari, sop galantin, selat dan lain-lain.
            Awalnya pemesanan hanya dari jemaah masjid di kampung dari situ banyak orang yang cerita ke saudara maupun teman-temannya. Dari sini mulai tambah pemesan. Setiap Romadhon, pemesanan meningkat. Mimi foos meleburkan sayap dengan cara menyebarkan brosur-brosur ke masjid-masjid, ke sekolahan, ke kampus-kampus dan kampung-kampung tetangga. Hampir setiap hari di bulan Romadhon selalu ada pesanan untuk buka puasa di masjid-masjid.
            Jika ada yang membutuhkan snack atau makanan untuk takjil, pengajian, arisan maupun acara-acara lain, langsung saja menghubungi Mimi foods. melayani sesuai kebutuhan anda. (WURI)





RAJANYA DUREN



RAJANYA DUREN
            Tempat tongkrongan yang cocok buat anak muda, juga cocok untuk acara keluarga adalah raja duren mbak kasi yang beralamat di Lojiwetan Solo. Bagi kebanyakan orang, durian itu adalah buah yang mahal. Tetapi bagi sebagian orang disini adalah tempat yang pas buanget buat kumpul-kumpul bersama teman dan keluarga. Selain tempatnya nyaman pelayanan pun sangat ramah. Kualitas duriannyapun terjamin. Selain durian disekitarnya juga banyak warung makan diantaranya ada sate kambing, bakso, soto, makanan padang, es degan dan lain-lain. Jadi bagi pecinta kuliner khususnya duren sangat cocok sekali datang ketempat ini. Ditempat ini kita juga bisa menikmati ramainya ramainya kendaraan berlalu lalang. Pengunjung yang pernah datang ketempat ini bukan cuma dari kalangan mahasiswa maupun orang biasa, tetapi dari pejabat maupun artis pernah ketempat ini. Misalnya kalau dari kalangan artis adalah Nunung, pemain sepakbola ternamapun pernah makan duren ditempat ini yaitu Bambang pamungkas. Kalau dari kalangan pejabat misalnya Anis mata Presiden dari PKS. Raja duren mbak Kasi ini berjualan sudah 25 tahun dan memiliki cabang di Pasar legi yaitu yang berjualan suami nya yang sangat terkenal dengan nama Pak gondrong dan satunya lagi ada dicabang jurug dekat taman Pahlawan yang jualan ini adalah anaknya mbak Kasi. Para penikmat duren datang aja langsung ketempatnya Mbak Kasi dijamin mak nyuuuuuusssssss. (wuri)

Selasa, 15 Juli 2014

LEGENDA SOTO SOLO

 

Solo (14/07) berbicara mengenai kuliner soto, soto adalah salah satu jenis kuliner berkuah, ada yang berkuah bening maupun kuah santan dengan tambahan daging ayam ataupun daging sapi. Diberbagai daerah dipulau jawa puya “soto”nya masing-masing, tak terkecuali dengan Solo yang terkenal dengan soto Triwindu.

            Solo, kota kecil di Jawa Tengah ini juga memiliki kuliner “soto”nya sendiri, salah satunya soto yang sudah legendaris, berdiri sejak tahun 1939, Soto Triwindu namanya. Soto Triwindu sendiri didirikan oleh Hj. Yososumarto, yang sekarang diteruskan oleh anak dan cucunya.

            Dari segi tampilan dan bentuk soto triwindu tidak berbeda dengan soto berkuah bening pada umumnya. Tapi, dari segi cita rasa yang dihasilkan dari perpaduan rempah-rempah khas jawa menghasilkan rasa begitu lezat yang ditambahi dengan potongan daging sapi diatasnya, yang mana, mungkin hanya dimiliki soto Triwindu. Soto Triwindu sendiri dibandrol dengan harga Rp.10.000 per-porsi

            Soto Triwindu terletak di Jl. Teuku Umar Nomor 50. Mungkin kuliner soto makanan masyarakat menengah kebawah, berbeda dengan soto Triwindu yang sudah berdiri sejak tahun 1939 memiliki pelanggan dari kalangan menengah sampai menengah keatas. Sayangnya pemilik sekaligus pewaris soto Triwindu enggan untuk diajak berbincang-bincang mengenai sejarah dari soto Triwindu yang sudah melegenda dengan alasan sedang ramai pengunjung.



Reporter : Edo Robby

Rabu, 09 Juli 2014

Awas Ada Buto Ijo



Hay sobat Susuk,,, ketemu lagi bersama kami rekan-rekan kuliner Kota Solo. Kota Solo dikenal dengan ragam kulinernya yang khas, baik berupa makanan maupun minuman. Jika anda pecinta kuliner tentu sudah banyak tahu apa saja makanan dan minuman khas asal kota yang terkenal dengan sebutan kota budaya ini.
Kini ada satu lagi minuman yang tak kalah menyegarkan yang wajib Anda cicipi. Namanya Es “Buto Ijo”. Bagi yang baru pertama mendengarnya pasti akan penasaran. Seperti apa sich bentuk es tersebut? Kok namanya sangar dan mengerikan, membuat siapa saja yang mendengar pasti bertanya-tanya. 

Mendengar namanya saja asumsi kita pasti es-nya porsi besar dan berwarna hijau. Atau bahkan kita mengira penjualnya berbadan besar seperti buto. Tetapi rasa penasaran Anda akan terjawab ketika datang dan melihat sendiri.  Kuliner yang setiap hari buka pukul 09:00 – 15:00 adalah kuliner yang paling sensasional dengan rasa segar yang  membuat ketagihan. Tempatnya tidak jauh dari Kampus Institut Agama Negeri Islam (IAIN) Surakarta. Tepatnya di pesisir jalan sebelah barat gerbang pintu masuk kampus.
Menurut Puji Astuti penjual “Es Buto Ijo” nama itu sendiri diambil dari nama Bu Jito berasal dari Kediri yang kesehariannya dipanggil “Bu-To”. Sedangkan nama “Ijo” diambil dari warna khas sirup es yang berwarna hijau dalam bahasa jawa disebut ijo. Bahan dasar yang digunakan untuk membuat semangkuk es Buto Ijo adalah buah melon, jeli merah, puding putih, rumput laut, nata de coco, mutiara dan yang tidak boleh ketinggalan telasih. Telasih sendiri berasal dari biji bunga kengangi yang direndam sehari menggunakan air. Untuk pemanisnya menggunakan gula asli, dan warna hijau menggunakan sari warna yang berasal dari daun suji atau pandan. Sehingga, dijamin es ini dijamin aman dan sehat untuk dikonsumsi.
Kini, setiap harinya Es Buto Ijo terjual 100-150 mangkuk . Di balik kesabaran sang penjual sekarang “Es Buto Ijo” bisa terkenal. Bagi penikmat kuliner es,  jangan khawatir, Anda tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam karena untuk dapat menikmatinya cukup dengan harga Rp.5.000,- per porsi. Bagi yang ingin mencoba sensasi Es Buto Ijo ini silahkan datang, karena persediaan terbatas. Srutup-srutup sueger.....


Reporter & foto : Inna Surya
Editor : Chelin Indra

Pioneer Warung Susu Kota Bengawan





Ada yang bilang, kalau mau sehat maka minumlah  susu. Tapi, daripada minum susu hasil sentuhan  pabrik, lebih baik kita meminumnya dalam keadaan segar dan murni.
Anda bisa mencoba salah satu warung susu murni yang ada di Solo, namanya warung susu murni Shi Jack. Warung susu yang buka sejak tahun 1986 ini bahkan telah mengukuhkan diri sebagai pioneer warung susu murni di kotaBengawan.
Dengan tag-line “Kami Memang Beda”, warung susu murni Shi Jack memang tampil beda dan nyeleneh. Para pelayan yang sedang membuat minuman susu sering memainkan  gelas-gelas, kita seperti disuguhi aksi juggling dari bartender bar. Dan coba tengok saja daftar menunya, namanya aneh-aneh. Seperti misalnya, Tante Susy (Susu SyropTanpaTelor), Sukamandi (SusuCoklatManisDingin), Sumur (SusuMurni), Suteja (SusuTelorJahe), Es Dara (Es Soda Gembira), Superman (Susu Perah Manis), dan masih banyak lagi nama aneh lainnya. Beragam pilihan minuman susu murni dijual mulai dariRp 4000 sampai Rp 7.000. Minum susu ternyata tak harus mahal.


“Makanan khas di Shi Jack itu roti bakar dan pisang owolnya. Harganya sama-sama Rp 3.500,” terang Joko Surasno, pemilik sekaligus pendiri warung susu murni Shi Jack. Selain  itu, makanan yang biasanya ditemui di wedangan juga dijual di sini, seperti nasi bandeng, gorengan, dan sate-satean, harga rata-ratanya Rp 2.000 – Rp 3.500.
Pusat warung susu murni Shi Jack ada di Jl. Kapt. Mulyadi (depan benteng Vastenberg). Dengan 12 cabang, antara lain di Galabo, Jl. Yos Sudarso, Jl. Veteran (Gading), Jl. Honggowongso, Depan Lapangan Kotabarat, dekat perempatan Jajar dan masih banyak lagi.



Reporter : J Setyo Bodro
Editor : Chelin Indra

Minggu, 29 Juni 2014

Lesehan Ala Solo City Walk



Hai sobat Susuk semua, apa kabar nih? Kali ini Susuk mau ngajakin kalian ke tempat nongkrong yang asyik, dijamin betah deh. Welcome to Solo City Walk. Tempat ini berada di sepanjang jalan Slamet Riyadi. Solo city walk ini disediakan khusus bagi pejalan kaki, dan berfungsi sebagai ruang publik bagii warga Solo.

Tempat ini cocok dijadikan sebagai tongkrongan. Kawasan city walk yang merupakan hot-spot area, ditambah dengan suasana sejuk dan rindang, serta dilengkapi dengan banyaknya penjual makanan yang menjajakkan dagangannya di sini menambah lengkap acara nongkrong kawula muda. 
Menikmati suasana Kota Solo sebagai kota budaya belum lengkap rasanya jika belum mencicipi berbagai macam menu kuliner yang ada. Aneka menu kuliner yang ramai disajikan di sepanjang city walk Jalan Slamet Riyadi Solo, terdapat menu berat hingga camilan ringan.

Seperti yang dapat dijumpai di depan THR Sriwedari, di sini lah tempat favorit nongkrong. Berbagai kuliner dijajakkan di sana, seperti Es Potjong, Es Kapal, Sosis Bakar, Batagor, Siomay, Mie Ayam, dan laiinya. Dengan konsep lesehan, para pengunjung bebas memilih dimana saja mereka duduk dan makanan apa saja yang mereka pesan.
Tapi, hati-hati ya kalau hujan. Anda harus segera meninggalkan tempat ini kalau tidak ingin basah kuyup, karena tidak ada canopy yang menutupi tempat makan Anda. Jadi, nongkrong di city walk ini Anda akan menikmati sensasi makan di bawah langit dengan hanya beralaskan tikar seadanya. 

Menjelang makan siang, kawasan ini selalu dipadati pengunjung. Siapa cepat dia dapat, jadi kalau Anda terlambat datang resikonya adalah berdiri menunggu pengunjung sebelumnya meninggalkan tempat. Tapi, kalau mau yang bener-bener lesehan sih ya silakan saja duduk dimana saja beralaskan sepatu atau sandal yang Anda pakai.
Bagaimana, Anda tertarik? Datang saja ke Solo City Walk di jalan Slamet Riyadi.... Happy nongkrong...


Reporter : Chelin Indra